![]() |
Camat Tempe Tinjau Bank Sampah di Setiap Toko Modern |
INFO CHANEL NASIONAL-,WAJO- Camat Tempe , Andi Fakhrul Rijal, mengadakan safari bank sampah plastik di lokasi Alfa Midi di Jl. Andi Ninnong. Selasa,(17 /12/2019)
Sebelumnya Andi Fakhrul Rijal telah membuat program berantas sampah plastik di wilayah Kecamatan Tempe, termasuk membuat bank sampah plastik.
"Alhamdulillah Alfa Midi telah mendukung kita untuk bersama sama dalam pengendalian sampah plastik di lingkungan sekitarnya, kemudian bank sampah plastik mini ini, diperuntukkan untuk siapa saja masyarakat, dan bisa membuang sampah pastiknya atau mau sedekahkan sampah palstiknya," ucap Andi Fakhrul Rijal
Mantan Camat Penrang ini juga menuturkan kepada media ini bahwa , hasil dari pengumpulan di bank sampah plastik yang ada di Alfa Midi akan di kelola oleh kelurahan bersama RT/RW setempat untuk kegiatan sosial di masyarakat, jelasnya
(Lis)
Tags:
Pemerintahan