Giat Pathfinder Jakasampurna Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Pathfinder Jakasampurna Lakukan Penyemprotan Disinfektan


Bekasi, Infochanelnasional---Pathfinder Jakasampurna, sebuah kelompok kepanduan orang muda dibawah naungan GMAHK Jakasampurna, melakukan kegiatan bakti sosial penyemprotan disinfektan di lingkungan sekitar Sekolah Dharma Putra Advent, Kampung Dua Bekasi, Minggu (12/10/2021).


Direktur Pathfinder Jakasampurna, Christel Manurung menyatakan, kegiatan penyemprotan disinfektan ini merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan Pathfinder Jakasampurna dalam rangka hari jadi ke-71 Pathfinder sedunia dan juga merupakan wujud kepedulian terhadap lingkungan sekitar. 


“Dalam perayaan ke-71 Hari Pathfinder kami ingin agar Pathfinder Jakasampurna dapat melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi warga dilingkungan sekitar kami,” ungkap Christel saat memberikan sambutan pada pembukaan kegiatan bakti sosial penyemprotan disinfektan.


Ditambahkan Christel Manurung, dalam perayaan ke-71 Hari Pathfinder, Pathfinder Jakasampurna melakukan beberapa kegiatan bakti sosial yang melibatkan partisipasi seluruh anggota Pathfinder dan para pembina diantaranya : kunjungan & ibadah virtual ke Lapas Kelas IIA Bekasi Bulak Kapal, pemberian bantuan sembako kepada keluarga anggota Lapas, pembagian 180 paket sembako di lingkungan Jakasampurna dan hari ini Pathfinder Jakasampurna melakukan penyemprotan disifektan dilingkungan Sekolah Dharma Putra Advent. Pada puncaknya Pathfinder Jakasampurna akan merayakan hari jadi Pathfinder bersama secara virtual di GMAHK Jakasampurna pada hari Sabtu (02/10/2021).


“Bulan September merupakan bulan pelayanan bagi Pathfinder Jakasampurna dan kami ingin kehadiran kami dapat memberikan manfaat yang lebih baik kepada masyarakat luas, terutama kepada lingkungan di sekitar kami,” imbuhnya.


Pengurus RT setempat, selaku perwakilan warga, memberikan sambutan yang positif dan apresiasi yang tinggi atas inisiatif dan kepedulian Pathfinder Jakasampurna terhadap lingkungan mereka.


“Kami berharap bahwa silahturahmi dan hubungan baik dengan Pathfinder Jakasampurna dapat selalu terjaga, dan pada masa yang akan datang bisa melakukan kegiatan sosial bersama untuk masyarakat RT 5,” ucap ibu Salamah, perwakilan pengurus RT 05.


Turut hadir dalam kegiatan bakti sosial penyemprotan disinfektan dilokasi, yaitu : Ronny Wenas, Dir. Permuda Advent UIKB, Febri Pardosi, Ketua Alumni ADCPDC dan selaku perwakilan Dir Pemuda Advent Konfrens DKI Jakarta & sekitarnya, Amir Manurung, Tim Penasehat, Leo Pinem, Koordinator Lapangan, pimpinan GMAHK Jakasampurna, Pdt Sahat Simbolon & Pdtm Sabar Simbolon serta Dewan Pengurus Sekolah Dharma Putra Advent.


Sebagai informasi, Pathfinder merupakan kegiatan kepanduan orang muda dimana kegiatan yang dilakukan adalah kegiatan yang menarik, terarah dan melatih setiap anggotanya sesuai dengan prinsip kepanduan dimana sasaran akhirnya adalah pembentukan watak, akhlak dan budi pekerti luhur termasuk kepedulian terhadap lingkungan & sesama. 


Adapun tema yang diusung Pathfinder Jakasampurna dalam kegiatan bakti sosial selama bulan pelayanan kali ini adalah “I WILL GO”. Ini adalah semangat yang diambil oleh orang-orang muda anggota Pathfinder Jakasampurna untuk menjadi individu yang berperan aktif dan berkontribusi bagi sesama dan lingkungan di sekitarnya.

( Gus ).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama