Andi Fajar Asmari Kembali Dipercaya Menjadi Ketua Forum Persatuan dan Sinergitas Lembaga Keswadayaan Masyarakat Kabupaten Wajo

Pelantikan anggota FORTUNER Kabupaten  Wajo ( foto red ICN)

 
WAJO, INFOCHANELNASIONAL.COM--Forum Persatuan dan Sinergitas Lembaga Keswadayaan Masyarakat yang disingkat FORTUNER LKM Kabupaten Wajo, merupakan lembaga masyarakat komunitas pelaku program PNPM Perkotaan yang saat ini sebagai pelaku pelaksanaan Program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU) yang didirikan sejak tanggal 1 September 2012 di Kabupaten Wajo. Rabu, (27/07/2022)

 FORTUNER LKM merupakan mitra strategis pemerintah khususnya Dinas PUPR dan Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman serta Dinas lainnya yang terkait.

Untuk diketahui, FORTUNER LKM Kabupaten Wajo sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD & ART) dengan Visi  terwujudnya pengentasan kemiskinan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat secara nyata melalui  peningkatan peran dan fungsi serta Peningkatan kapasitas dan pengembangan Lembaga Keswadayaan Masyarakat (LKM) 
Kemudian Misi nya membangun kesadaran kritis masyarakat pada umumnya dan pada warga miskin pada khususnya agar memulai dan berkelanjutan berusaha mengembangkan kapasitas diri untuk mewujudkan masyarakat yang kreatif,inovatif dan produktif. 

Andi Fajar Asmari yang kembali mendapat amanah sebagai ketua menjelaskan ke media ini bahwa penyelenggaraan pemilihan pengurus FORTUNER LKM Kabupaten Wajo, merupakan periode ke 4 (empat) sejak periode ke 1 Tahun 2012 sampai dengan 2015, periode ke 2 Tahun 2015 sampai 2018, periode ke 3 tahun 2018 sampai  2021 dan periode ke 4 Tahun 2021 sampai 2024, terangnya

"Kegiatan pelantikan kami  dihadiri oleh Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman, Camat Tempe dan Kepala bidang bina kontruksi dinas PU , semua lurah Se-Kecamatan Tempe dan tim pendamping Program Kotaku serta seluruh kordinator LKM  semua kelurahan dan  sesuai mekanisme organisasi pelaksanaan pemilihan pengurus Fortuner LKM Kabupaten Wajo dilaksanakan setelah kehadiran anggota mencapai angka Kourum yaitu jumlah anggota mencapai 
50 % Plus 1 dan hal ini telah terpenuhi untuk dilaksanakan pemilihan pengurus untuk periode Tahun  2021 - 2024," kata Andi Fajar Asmari

Andi Fajar Asmari juga menjelaskan kalau proses pemilihan pengurus berjalan dengan baik dan penuh persaudaraan dari seluruh anggota yang hadir mayoritas mengusulkan agar pemilihan pengurus diawali pemilihan ketua secara Aklamasi, yaitu memilih dan menetapkan dirinya sendiri ( Andi Fajar Asmari)  kembali menjalankan amanah selaku Ketua FORTUNER LKM Kabupaten Wajo.Maka diminta kesediaannya namun dirinya ( Andi Fajar Asmari ) menyampaikan bahwa sesungguhnya mengharapkan ada regenerasi sehingga baiknya ada wajah baru sebagai Ketua Fortuner LKM Kabupaten Wajo, namun mayoritas peserta sidang pemilihan  masih mengharapkan kepemimpinan  dirinya (Andi Fajar Asmari) selaku Ketua Umum Fortuner LKM. Sehingga Pimpinan Sidang menetapkan dan memutuskan dirinya ( Andi Fajar Asmari) selaku ketua umum Fortuner LKM Kabupaten Wajo Periode Tahun 2021 sampai dengan Tahun 2024.

Lanjut menjelaskan kalau pada kesempatan itu kepala dinas perumahan dan kawasan pemukiman bapak Andi Ashari Sahibbu,ST menyambut baik kgtan ini dan semoga hasil pemilihan pengurus Fortuner LKM dapat menghasilkan  kepengurusan jauh lebih baik dari sebelumnya. Kemudian Camat Tempe. Supardi,SE mengharapkan agar kepengurusan yang baru nanti dapat menciptakan sebuah kinerja yang kolaboratif antar Stakeholders dan memperhatikan Aspek kesejahteraan . ( Lis)

Editor: Muhlis

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama